Monday, August 31, 2015

Sebuah Catatan: Kurtilas

Sabtu lalu, saya menghadiri pertemuan wali murid di sekolah anak saya. Salah satu agendanya adalah penjabaran tentang kurikulum baru yang mulai diterapkan untuk murid kelas IV, yaitu kurikulum 2013, atau yang biasa dikenal dengan kurtilas.

Karena saya bukan seorang guru, saya tidak tahu secara pasti bagaimana kurtilas. Namun dari berita-berita media dan informasi dari teman-teman kuliah yang sebagian besar memang berprofesi sebagai guru, saya sedikit lah kenal. Dan sabtu lalu, saya mendapat tambahan informasi tentang wujud penerapan kurtilas itu di sekolah anak saya. Dari penjelasan tersebut, saya mencatat beberapa hal, sebagai berikut:

Kurtilas tidak mengutamakan nilai yang berupa angka-angka dalam mengukur kemampuan seorang siswa. Dalam praktik pendidikannya, menurut kurtilas, sekolah ibarat dunia margasatwa yang dihuni oleh berbagai binatang yang berbeda dalam banyak hal. Dimana masing-masing dari binatang-binatang itu memiliki kemampuan yang berbeda. Meski setiap keterampilan dan pengetahuan itu bisa dipelajari, namun tidak banyak yang bisa menguasai semuanya dengan baik, dan bahkan ada yang benar-benar tidak mampu melakukannya.

Begitu pula dengan keadaan siswa, masing-masing memiliki kemampuan sesuai bakat dan minat yang dimilikinya, karena setiap anak adalah pribadi yang unik. Memaksakan seorang anak menguasai keahlian yang tidak sesuai dengan bakat dan minatnya, bisa mengganggu proses belajarnya. Dan yang fatal akan bisa menghilangkan kemampuan yang sebelumnya memang dikuasainya. Namun dengan kurtilas, siswa diharapkan bisa mengasah dan memaksimalkan kemampuannya sesuai dengan bakat dan minat yang dimilikinya. Kalau pun ada materi dan keterampilan yang tidak diminati siswa, namun diajarkan kepada mereka, hal itu cukup sebagai pengetahuan bagi mereka dengan tidak memaksa mereka harus menguasainya secara sempurna.

Dalam penilaian, kurtilas tidak menggunakan angka, tetapi menggunakan huruf A dan B. Yang tentu saja huruf-huruf itu tetap bisa dikonversikan dengan angka. Dan yang dinilai bukan hanya pengetahuan siswa, namun sikap dan keterampilan siswa juga ada poinnya. Sikap yang dinilai berupa sikap spiritual dan sikap sosial. Sehingga dengan kurtilas, seorang guru tidak hanya menyampaikan materi pelajaran dan mengevaluasinya lewat ulangan, tapi juga mengamati setiap perubahan sikap dan tingkat keterampilan yang sudah dikuasai masing-masing siswa.

Pekerjaan guru bertambah? Jawabannya bisa berbeda, tergantung bagaimana seorang guru itu memandang amanah profesi yang sedang diembannya. Jika guru selama ini menganggap tugasnya hanya sebagai alat untuk transfer ilmu, mungkin kurtilas akan menjadi beban bagi mereka. Namun guru yang merasa memiliki tanggung jawab moral dan menganggap bahwa muridnya tidak hanya harus mendapat nilai bagus pada suatu pelajaran tapi juga baik dan benar dalam praktiknya, tentu kurtilas menjadi pekerjaan mudah. Karena aktivitas mengamati perkembangan sikap siswa berdasarkan pengetahuan yang dimiliki siswa memang sudah menjadi bagian dari perhatian dan pekerjaannya.

Dalam kurtilas, materi pelajaran disampaikan secara tematik. Satu buku tematik sudah mencakup pelajaran agama, matematika, bahasa indonesia, PKN, dengan sedikit IPA dan IPS. Sehingga siswa tidak perlu lagi membawa buku terlalu banyak ke sekolah, tapi cukup dengan satu buku tematik saja. Jadi beban tas juga bisa lebih ringan. Semoga juga bisa memberikan perubahan yang lebih baik dalam banyak hal kepada perkembangan belajar dan sikap moral yang ditunjukkan siswa. Amin...

*Ini hanya sedikit catatan, yang bisa memunculkan banyak catatan di masa yang akan datang.


No comments:

Post a Comment